Pembacaan ; Amsal 10

Bacaan Alkitab Satu Tahun : Yehezkiel 20-21

 

Hai anakku, dengarkanlah didikan ayahmu, dan jangan menyia-nyiakan ajaran ibumu sebab karangan bunga yang indah itu bagi kepalamu, dan suatu kalung bagi lehermu… Karena ketika aku masih tinggal di rumah ayahku sebagai anak, lemah dan sebagai anak tunggal bagi ibuku…Hai anakku, peliharalah perintah ayahmu, dan janganlah menyia-nyiakan ajaran ibumu… Anak yang bijak mendatangkan sukacita kepada ayahnya, tetapi anak yang bebal adalah kedukaan bagi ibunya. (Amsal 1:8–9, 4:3, 6:20, 10:1)

 

MITRA INTELEKTUAL. Satu lagi hal mengejutkan dari Amsal. Pada zaman dahulu wanita umumnya tidak diberi pendidikan. Namun di awal Amsal kita melihat ayah dan ibu mengajari anak laki-laki mereka hikmat (Amsal 1:8–9, bdk. 10:1). Ibu adalah suara berwibawa tepat di samping ayah. Dan untuk bisa mengajari seseorang tentang syair-syair hikmat yang singkat dan padat diperlukan pendidikan dan latihan. Ungkapan ini menganggap istri seorang pria itu harus berpendidikan dan merupakan mitra sejati dalam pembelajaran dan pengajaran.

 

Ini tidak berarti bahwa salah satu pasangan mungkin berpendidikan lebih tinggi. Namun, diharapkan sebagai orang beriman mereka akan menjadi rekan dan murid yang sederajat dalam mempelajari hikmat Allah dari Firman Allah. Mereka harus sama-sama ingin tahu secara intelektual, sesama peziarah dalam mempelajari kebenaran Alkitab dan bertukar pikiran bagaimana menyelaraskan semua bidang kehidupan mereka dengan hikmat.  Dan jika pasangan ini menjadi orang tua, mereka harus bersama-sama menjadi profesor dalam pendidikan intelektual dan moral anak-anak mereka.

 

Jika Anda sudah menikah, apakah Anda dan pasangan Anda merupakan rekan belajar? Jika Anda belum menikah tetapi akan menikah, apakah Anda peduli tentang hal ini seperti halnya kecocokan seksual?

 

Doa: Tuhan, biarlah umat-Mu menikah—dan menemukan pernikahan—di mana pasangan mereka mengetahui Firman-Mu, menyukainya, dan mengajarkannya kepada satu sama lain, kepada keluarga, tetangga, dan teman mereka. Biarlah keluarga kami menjadi sekolah Alkitab, dan pasangan Kristen menjadi rekan satu sama lain. Amin.