Take My Life and Let It be

Hymn Take my Life and Let it be ditulis oleh Frances R. Havergal pada tahun 1874 yang sebelumnya adalah seorang penyanyi terkenal dan sering bernyanyi untuk orkestra yang besar. Berlatar belakang seorang putri pendeta, Frances mulai menyerahkan seluruh hidupnya kepada Tuhan, ketika dia mendoakan beberapa orang dan menerima Yesus Kristus sebagai Tuhan. Sejak saat itu dia menemukan panggilan dalam hidupnya dan mulai menuliskan hymn ini.

 

Setiap Lirik dan bait di dalam hymn ini merefleksikan perjalanan imannya dengan Tuhan. Sebagaimana dia menuliskan “Take my silver and my gold”, dia membuat sebuah keputusan untuk mendonasikan seluruh koleksi perhiasannya demi misi penginjilan.

 

Hymn ini masuk dalam Kidung Jemaat No. 365 setelah diterjemahkan oleh Yamuger ( Yayasan Musik Gereja ) pada tahun 1983 dengan 
Judul “Tuhan, Ambil Hidupku“.

 

Hymn ini mengajak kita untuk kembali menyadari bahwa seluruh hidup kita adalah milik Tuhan. Tuhanlah yang menebus hidup kita dan menjadikan kita umat kepunyaanNya. Kita adalah orang-orang yang terus dikuduskan di dalam Dia. Sebagai umat tebusan Allah, kita perlu mengingat bahwa hidup kita adalah sarana bagi Pengabaran Injil Yesus Kristus dan untuk kemuliaan Tuhan. Soli Deo Gloria

 

 

Words by Frances R. Havergal

Year : 1874

Translate by Yamuger ( Yayasan Musik Gereja ) 1984


https://youtu.be/zYNi8Xs_7dQ

 

Verse 1:

Tuhan pakai hidupku

Dan kuduskan bagiMu

Pakai juga waktuku

Memuliakan namaMu

Memuliakan namaMu

 

Verse 2:

Tuhan pakai tanganku

Melakukan kasihMu

Juga perbuatanku

Berkenan kepadaMu

Berkenan kepadaMu

 

Chorus:

Pakailah hidupku

Pakailah hidupku bagimu

 

Verse 3:

Tuhan pakai suaraku

Memuliakan namaMu

Juga tutur kataku

Memb'ritakan FirmanMu

Memb'ritakan FirmanMu

 

Verse 4:

Harta kekayaanku

Memuliakan namaMu

Dengan pekerjaanku

Mengabarkan InjilMu

Mengabarkan InjilMu

 

Verse 5:

Jadilah kehendakMu

Makin nyata bagiku

Kuduskanlah hatiku

Layak jadi baitMu

Layak jadi baitMu