Pembacaan :   Roma 8:18–39

Bacaan Alkitab Setahun: Ulangan 11-13

 

Allah telah datang, dalam pribadi Yesus, dan masuk ke dalam kesulitan, penderitaan, dosa, dan kekecewaan dalam hidup ini. Yesus menanggung kelemahan Anda. Dia dicobai seperti Anda. Dia menang. Sekarang Dia mendekat kepada Anda dengan janji-janji anugerah dan kebaikan. “Ia, yang tidak menyayangkan Anak-Nya sendiri, tetapi yang menyerahkan-Nya bagi kita semua, bagaimanakah mungkin Ia tidak mengaruniakan segala sesuatu kepada kita bersama-sama dengan Dia?” (Roma 8:32). Saat Anda membaca Roma 8, perhatikan bahwa Paulus tidak mengatakan bahwa kita tidak akan mengalami kesulitan. Sebaliknya, dia mengakui bahwa akan ada “Penindasan … kesesakan … penganiayaan, … kelaparan … ketelanjangan, … bahaya, … pedang” (Roma 8:35). Tapi dia menjanjikan bahwa tidak satu pun dari hal-hal ini “akan dapat memisahkan kita dari kasih Allah, yang ada dalam Kristus Yesus, Tuhan kita” (Roma 8:39). Peganglah teguh janji ini. Pegang teguh Yesus. Undang Dia ke dalam perjuangan, kesedihan, dan pertanyaan Anda. 

Ketika Anda membaca Injil Lukas, perhatikan bahwa Lukas tidak banyak bicara tentang orang pintar dan sukses. Dia fokus pada orang yang tidak berdaya, berduka, diabaikan. Perhatikan bagaimana Yesus bertindak. Perhatikan bagaimana Dia memperlakukan orang dengan hikmat, kasih, dan kelemah lembutan; bagaimana Dia hanya melakukan dan mengatakan satu hal, atau beberapa hal. Ini juga cara Dia memperlakukan Anda. Curahkan isi hati Anda kepada Yesus. Dia berjanji untuk menjawab (Mazmur 86:7). Dia berjanji untuk tidak pernah meninggalkan atau mengabaikan Anda (Ibrani 13:5).

 

 

David Powlison