Pembacaan :   Titus 2:11–15

Bacaan Alkitab Setahun: Ulangan 14-16

 

Allah telah memberkati Anda dengan rahmat-Nya, menganugerahkan Anda hadirat-Nya, menguatkan Anda dengan kekuatan-Nya, dan menjadikan Anda objek kasih-Nya yang kekal. Karena kita milik-Nya, kita hidup untuk agenda-Nya. Dan jika perubahan adalah agenda-Nya, maka pertobatan dan iman adalah gaya hidup yang harus kita jalani.

Menjelang akhir kariernya, Michael Jordan ditanya mengapa dia selalu datang lebih awal untuk berlatih sebelum pertandingan, bahkan sebelum para pemain muda. Dia sudah disebut sebagai pemain bola basket terhebat sepanjang masa. Dia menjawab bahwa persentase keberhasilan shooting-nya hanya 50 persen lebih sedikit, yang berarti lebih dari setengah kariernya, persentase kegagalannya hampir sama banyaknya dengan keberhasilannya. Dia berkomitmen untuk terus berlatih selama ada ruang baginya untuk meningkatkan diri.

Selalu ada dosa baru yang harus dihadapi orang Kristen dan musuh baru yang harus dikalahkan. Kehidupan Kristen menjadi sarana karya Allah untuk mengubah paradigma akan kehidupan, dan di saat yang sama kita merayakan anugerah yang memungkinkannya terjadi. “Karena kasih karunia Allah yang menyelamatkan semua manusia sudah nyata. Ia mendidik kita supaya kita meninggalkan kefasikan dan keinginan-keinginan duniawi dan supaya kita hidup bijaksana, adil dan beribadah di dalam dunia sekarang ini dengan menantikan penggenapan pengharapan kita yang penuh bahagia dan penyataan kemuliaan Allah yang Mahabesar dan Juruselamat kita Yesus Kristus,” (Titus 2:11–13).

 

 

Timothy S. Lane Dan Paul David Tripp