SUMMARY 15 SEPTEMBER 2024
VOLUME 1 UNIT 1 SESI 1
JUDUL : ALLAH MENCIPTAKAN DUNIA
PEMBICARA : KAK MARIA & KAK CINTYA
Rencana Allah untuk mengutus Anak-Nya, Yesus, ke dalam dunia untuk menyelamatkan orang berdosa. Apa ada cara yang lebih baik untuk memulai sebuah kisah selain memulai dari awal segalanya?
Pada mulanya, Allah menciptakan segalanya. Allah menciptakan alam semesta ex nihilo atau “dari ketiadaan”. Semua ciptaan berasal dari firman. Ketika Allah berfirman, terciptalah: terang, tanah, bintang, tanaman, dan hewan. Allah menciptakan mereka semua dan semuanya baik. Penciptaan sempurna, seperti yang Allah inginkan.
Kisah pertama – bahkan, semua kisah dalam Alkitab – adalah bagian kecil dari kisah yang lebih besar. Kisah penebusan Allah. Dosa masuk ke dalam dunia dan memengaruhi semuanya, tetapi Allah sudah tahu. Dia sudah punya rencana untuk menunjukkan anugerah-Nya kepada manusia lewat putra-Nya (2 Tim. 1:9), untuk menyelamatkan dan memulihkan.
Alkitab berkata rencana Allah sudah ada sebelum Dia menciptakan dunia. (Ef. 1:4-6) Alkitab menceritakan kisah betapa hebatnya Allah menebus umat yang memberontak dengan mengutus anak-Nya, Yesus, menjadi korban sempurna bagi penebusan dosa.
Kisah Yesus tidak dimulai di palungan. Anak Allah sudah ada dari dulu dan Dia sudah ada saat penciptaan. Dia adalah firman yang dari-Nya segala sesuatu diciptakan (Yohanes 1:1-3). Kolose 1:16-17 mengatakan segala sesuatu diciptakan oleh Dia dan untuk Dia dan Dialah yang menopang segalanya. Semua ciptaan ada untuk memuliakan Allah. Lewat ciptaan, kita melihat dan memahami kuasa Allah yang kekal dan natur ilahi-Nya (Rom. 1:20). Saat Anda bicara pada anak-anak Anda minggu ini, bantu mereka menemukan siapa Allah itu. Ingatkan anak-anak bahwa Allah menciptakan segala sesuatu dengan satu tujuan: membawa kemuliaan bagi-Nya. Mazmur 19:2 mengatakan, “Langit menceritakan kemuliaan Allah, dan cakrawala memberitakan pekerjaan tangan-Nya.”
Kitab Kejadian adalah awal dari kisah terbesar yang pernah diceritakan. Itu adalah kisah nyata dan di pusatnya adalah pahlawan sejati kita: Juru Selamat kita, Yesus Kristus. Kisah ini mengubah segalanya.
POIN AWAL BAGI KELUARGA
○ Siapakah Allah itu? Allah adalah Pencipta dan Raja kita.
○ Allah menciptakan segala sesuatu dan semua yang Dia ciptakan baik.
AYAT KUNCI UNIT
Kolose 1:16b (TB) - Segala sesuatu diciptakan oleh Dia dan untuk Dia.