Para Tawanan Pulang

Session 2 (Unit 17)

SUMMARY 15 JANUARI 2023

VOLUME 6 UNIT 17 SESI 2

JUDUL :  PARA TAWANAN PULANG

PEMBICARA  : KAK CHRIS & KAK FANDY

Umat Allah telah tinggal di Babel selama 70 tahun. Sebagian dari mereka telah meninggal di Babel. Ada anak-anak dan cucu-cucu yang lahir di Babel dan dibesarkan di sana. Tapi Babel bukanlah rumah mereka.

Sebelum orang Yehuda mengalami pembuangan, Allah telah berbicara melalui nabi Yeremia. Inilah firman Tuhan: “bangsa-bangsa ini akan menjadi hamba raja Babel tujuh puluh tahun lamanya” (Yer. 25:11). Kemudian Tuhan berkata, “Sebab beginilah firman TUHAN: Apabila telah genap tujuh puluh tahun bagi Babel, barulah Aku memperhatikan kamu. Aku akan menepati janji-Ku itu kepadamu dengan mengembalikan kamu ke tempat ini.” (Yer. 29:10). Waktunya telah tiba bagi umat Allah untuk kembali ke rumah mereka.

Koresy, raja Persia, telah menggulingkan Babel. Koresy mengambil alih kerajaan, termasuk tanah Israel dan Yehuda. Pada tahun berikutnya, Tuhan melakukan sesuatu yang ajaib di hati Koresy. Allah mendorong Koresy untuk mengeluarkan perintah: Semua orang Yahudi yang ada dalam pembuangan bebas untuk kembali ke rumah leluhur mereka.

Pembuangan telah berakhir! Umat Allah bebas untuk kembali ke tanah mereka sendiri. Mereka bebas untuk hidup sebagai umat Allah yang istimewa. Kelompok pertama orang Yehuda yang kembali ke negeri mereka dipimpin oleh Zerubabel. Zerubabel adalah cucu Raja Yoyakhin, yang dibawa ke Babel oleh Raja Nebukadnezar (Lihat 2 Raja-raja 24:8-13).

Ezra 2:64-65 mengatakan hampir 50.000 orang melakukan perjalanan kembali ke Yehuda. Ketika mereka sampai di Yerusalem, mereka mulai bekerja untuk membangun kembali Bait Allah yang telah dihancurkan oleh orang Kasdim (Lihat 2 Taw. 36:19).

Jelaskan kepada anak-anak bahwa Bait Allah adalah tempat Allah bertemu dengan umat-Nya. Yesus datang ke dunia untuk menyelamatkan umat Allah dari dosa. Ketika Yesus kembali, Dia akan memulihkan bumi dan akan tinggal bersama umat-Nya selamanya

Zerubabel memimpin umat Allah membangun kembali Bait Allah. Bait Allah adalah tempat Allah bertemu dengan umat-Nya di bumi. Yesus datang ke dunia untuk menyelamatkan umat Allah. Suatu hari Yesus akan kembali untuk memulihkan rumah yang lebih besar bagi semua umat Allah, dan kita akan menghabiskan kekekalan bersama-Nya.

POIN AWAL BAGI KELUARGA

  • Mengapa Yesus adalah Nabi yang sempurna? Yesus menyatakan Allah Bapa dengan sempurna dan  dan menggenapi semua perkataan para nabi.
  • Allah menepati janji-Nya untuk membawa pulang umat-Nya.

AYAT KUNCI UNIT

● Yeremia 29:11 (VMD)

Firman Tuhan, “Aku mempunyai rencana yg baik bagimu. Aku tidak merencanakan melukai kamu. Rencana-Ku ialah memberikan pengharapan & masa depan yg baik bagimu.”