Yesus Mengajar Di Nazaret

Session 2 (Unit 21)

SUMMARY 21 MEI 2023

VOLUME 7 UNIT 21 SESI 2

JUDUL   : YESUS MENGAJAR DI NAZARET

PEMBICARA  : KAK VERO & KAK LIDYA

Yesus berusia sekitar 30 tahun ketika Dia memulai pelayanan-Nya di dunia. Setelah Yohanes membaptis Yesus di Sungai Yordan, Yesus dicobai di padang gurun. Yesus pergi ke Yerusalem untuk merayakan Paskah. Kemudian Dia menuju ke utara ke Galilea. Dia melewati wilayah Samaria, berhenti di sumur Yakub untuk berbicara dengan seorang wanita Samaria.

Setelah itu, Yesus pergi ke kota Nazaret, tempat Ia dibesarkan. Nazaret adalah sebuah desa kecil di perbukitan antara Laut Galilea dan Laut Mediterania. Pada hari Sabat, Yesus pergi ke sinagoge untuk mengajar. Dia membacakan kata-kata nabi Yesaya dengan lantang (Lihat Yes. 61:1-2). Lalu Yesus duduk. Mata semua orang tertuju pada-Nya saat Dia menjelaskan, “Hari ini saat kalian mendengarkan, ayat Kitab Suci ini telah digenapi.” Yesus mengatakan, Inilah Aku. Ayat kitab suci yang Yesus baca telah digenapi. Beberapa orang yang mengenal Yesus sejak kecil bertanya, “Bukankah Dia ini anak Yusuf?”

Yesus mengetahui pikiran mereka; Yesus telah melakukan mukjizat di Kapernaum, dan orang- orang ingin Yesus melakukan mukjizat di kampung halaman-Nya juga. Yesus mengingatkan mereka dua kisah di Perjanjian Lama. Banyak janda tinggal di Israel ketika nabi Elia ada di sana, tetapi Allah mengutus Elia untuk membantu seorang janda di negara lain. Dan kemungkinan besar Elisa bertemu dengan orang Israel yang menderita kusta, tetapi dia menyembuhkan Naaman, orang Siria.

Yesus ingin orang-orang memahami bahwa mukjizat-Nya adalah tindakan kasih karunia—suatu pemberian. Tidak ada seorang pun yang pantas mendapatkan karunia Allah, artinya Allah dapat menunjukkan kasih karunia kepada siapa pun yang Dia kehendaki—bahkan orang-orang non- Yahudi. Orang-orang marah dengan bagian terakhir itu. Mereka mengusir Yesus, dan bermaksud untuk membunuh-Nya, tetapi Yesus pergi dari antara mereka.

Saat Anda mengajar, jelaskan bahwa Yesus datang untuk memberikan penglihatan kepada orang buta dan untuk membebaskan para tawanan. Dia datang memberitakan kabar baik kepada semua kelompok masyarakat. Akhirnya, Mesias telah datang! Yesus adalah penggenapan rencana Allah untuk menyelamatkan orang berdosa.

Ratusan tahun sebelum Yesus lahir, nabi Yesaya menulis tentang rencana Allah untuk mengirim seorang Mesias. Mesias akan membawa kabar baik dan menebus orang- orang yang hancur dan terluka. Yesus membaca kata-kata Yesaya dan mengumumkan bahwa Dia adalah Mesias yang dijanjikan.

POIN AWAL BAGI KELUARGA

  • Yesus mengajarkan bahwa Dia adalah Mesias.
  • Apa yang membuat manusia istimewa? Manusia istimewa karena kita diciptakan menurut gambar-Nya, sebagai laki-laki dan perempuan, untuk mengenal Dia.