Benedictus : Zechariah's Song about Faith
Ada saat di mana beriman itu sulit. Ada latar belakang kesulitan hidup atau bahkan kepahitan. Tak heran sebagian orang meninggalkan imannya.
Di sisi lain, ada orang yang menganggap iman sebagai kunci untuk memuaskan semua keinginan hati. Mereka berkata,” Yang penting punya iman, maka kesuksesan dalam segala bidang dapat tercapai.”
Bagaimana Injil mengajarkan kita tentang tetap beriman di masa yang sukar?
Bagaimana pula Injil mengoreksi pandangan yang salah tentang iman?
Pertanyaan Minggu ke-49
Di manakah Kristus sekarang?
Jawaban
Kristus bangkit dari kubur pada hari ketiga setelah kematian-Nya dan duduk di sebelah kanan Bapa, untuk memerintah kerajaan-Nya dan menjadi Pengantara kita, sampai Dia datang kembali untuk menghakimi dan memperbarui seluruh dunia.
Bacaan Ayat
Efesus 1 : 20-21
1:20 yang dikerjakan-Nya di dalam Kristus dengan membangkitkan Dia dari antara orang mati dan mendudukkan Dia di sebelah kanan-Nya di sorga,
1:21 jauh lebih tinggi dari segala pemerintah dan penguasa dan kekuasaan dan kerajaan dan tiap-tiap nama yang dapat disebut, bukan hanya di dunia ini saja, melainkan juga di dunia yang akan datang.