Pernah datang ke gereja… tapi tetap merasa sendirian?
Pernah berada di tengah teman-teman… tapi hatimu tetap merasa seperti “orang luar”?
Pernah merasa hidup makin pahit… bukan makin manis?
Kitab Ruth dimulai dari situ.
Dari kepahitan.
Dari kehilangan.
Dari keterasingan.
Dan justru dalam keadaan seperti itu,
Tuhan sedang menenun sesuatu yang jauh lebih besar dari yang bisa kamu lihat.
Minggu ini kita akan menyelami kisah Ruth…
kisah anugerah yang memulihkan mereka yang merasa tidak dilihat, tidak dianggap, dan tidak punya tempat.
ADVENT : SILSILAH ANUGERAH DALAM KELAHIRAN KRISTUS
“Anugerah bagi yang terasing” (Kisah Rut)
Sunday Service, 7 Desember 2025 pk. 08:00 | 10:30 | 13:00
Live Streaming ➡️ www.gibeon.church 08:00|10:30|13:00
#adventsermonseries #gibeonchurchsby #bukantempatuntukorangsempurna #disempurnakanolehkuasainjil #gerejainjili #gerejasurabaya
PERENUNGAN KATEKISMUS
Pertanyaan Minggu ke-49
Apa makna kebangkitan Kristus bagi kita?
Jawaban
Kristus menang atas dosa dan maut dengan bangkit secara fisik, sehingga semua orang yang percaya kepada-Nya juga akan dibangkitkan dalam kehidupan baru baik di dunia ini maupun dalam kehidupan kekal di dunia yang akan datang. Sebagaimana kelak kita akan dibangkitkan, dunia ini juga kelak akan diperbarui. Tetapi orang-orang yang tidak percaya kepada Kristus akan dibangkitkan untuk kematian kekal.
Bacaan Ayat
1 Tesalonika 4:13-14
(13)Selanjutnya kami tidak mau, saudara-saudara, bahwa kamu tidak mengetahui tentang mereka yang meninggal, supaya kamu jangan berdukacita seperti orang-orang lain yang tidak mempunyai pengharapan. (14)Karena jikalau kita percaya, bahwa Yesus telah mati dan telah bangkit, maka kita percaya juga bahwa mereka yang telah meninggal dalam Yesus akan dikumpulkan Allah bersama-sama dengan Dia.