Hope In The Mindst Of Suffering

Dalam dunia kita pasti mengalami penderitaan

Roma 8:18 - Sebab aku yakin, bahwa penderitaan zaman sekarang ini tidak dapat dibandingkan dengan kemuliaan yang akan dinyatakan kepada kita.  

 

Persoalan dasar manusia(fundamental)

Kejahatan - Penderitaan - Kematian.  

 

PERUBAHAN PANDANGAN LEBIH PENTING DARIPADA PERUBAHAN KEADAAN  

 

Bila kita terus menuntut Tuhan untuk memberikan solusi atas masalah kita dan mencari terobosan masalah maka hidup kita akan selalu depresi karena banyaknya masaalah dalam hidup. #JANGAN SALAHFOKUS

 

Bahkan orang yang sudah diselamatkan didalam Yesus Kristus, tidak luput dari penderitaan didalam dunia (Yoh 16:33)

 

Dalam penderitaan kita Tuhan mengerjakan sesuatu yang sangat penting di dalam kita. Sebab aku yakin, bahwa penderitaan zaman sekarang ini tidak dapat dibandingkan dengan kemuliaan yang akan dinyatakan kepada kita.  

Roma 8:19-24

 

2 kor 4:17-18

Seperti permata yang tidak bisa dipoles tanpa gesekan, begitu juga manusia yang tidak bisa disempurnakan tanpa penderitaan.

 

Mengapa kita perlu mengalami penderitaan ?

 

- Penderitaan mengingatkan kita bahwa hidup kita rapuh dan rentan (Hari ini kita ada, besok belum tentu kita masih ada. Kita tdk bisa memperediksi waktu kedepan)

- Penderitaan mengingatkan kita bahwa kita tidak di ciptakan untuk dunia. (kenpa? dunia sedang menuju kebinasaan (kita nih makhluk kekal)

- Penderitaan mengingatkan kita bahwa kita butuh Tuhan yang menyelamatkan. (Kenapa diijinkan terjadi ? Semakin mengalami penderitaan, kita ini jadi ingat kita nih butuh Tuhan yang menyelamatkan kita dan bukan itu saja Tuhan yang seharusnya tidak menderita tetapi ia rela masuk kedalam dunia yang penuh penderitaan supaya ia menyelamatkan membayar hutang dosa kita.)

 

MELALUI PENDERITAAN YANG KITA ALAMI TUHAN INGIN MENYEMPURNAKAN KITA, SUPAYA KITA SEMAKIN SERUPA DENGAN KRISTUS (MENARUH HARAPAN KITA KEPADA TUHAN).

 

Dalam kedaulatanNYA ada kepastian bahwa pekerjaannya tidak akan pernah gagal - Roma 8:28-30

 

Apa yang di lakukan yesus dalam hidup kita tidak akan pernah gagal.  

Allah Tritunggal yaitu bapa yang merancangkan keselamatan bagi kita dan Yesus sang anak Allah yang melaksanakannya melalui kematian dan kebangkitannya dan Allah Roh kudus yang memastikan bahwa rencana bapa dan apa yg diselesaikan Yesus Kristus tidak akan pernah gagal dalam hidup kita.  

 

Yesus mengalahkan kejahatan, penderitaan, kematian diatas kayu salib.

supaya di dalam Kristus kita mempunyai makna yang baru yaitu kita menemukan sukacita yang sejati di dalam Kristus.

 

Untuk Lebih Jelasnya simak khotbah berikut ini The Gospel Week 14 " Hope In The Mindst Of Suffering " Rev. Michael Chrisdion, MBA

KATEKISMUS REFORMASI

Pertanyaan Minggu ke-24

Mengapa Kristus, Sang Penebus, harus mati ?

Jawaban

Karena kematian adalah hukuman dosa, Kristus rela mati ganti kita untuk melepaskan kita dari kuasa dan hukuman dosa dan membawa kita kembali kepada Allah. Dengan kematian penebusan-Nya yang menggantikan kita, Dia menebus kita dari neraka dan mendapatkan bagi kita pengampunan dosa, kebenaran dan hidup yang kekal.

Bacaan Ayat

KOLOSE 1:21-22

Kamu yang dahulu hidup jauh dari Allah dan yang memusuhi-Nya dalam hati dan pikiran seperti yang nyata dari perbuatanmu yang jahat, sekarang diperdamaikan-Nya, di dalam tubuh jasmani Kristus oleh kematian-Nya, untuk menempatkan kamu kudus dan tak bercela dan tak bercacat di hadapan-Nya.